Langsung ke konten utama

Vaksin Meningitis di Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandung yang Baru

Meningitis adalah penyakit radang selaput otak. Penyakit ini rawan menular bagi orang yang berada di lingkungan yang terdapat orang-orang dari seluruh ras dan negara.  Mekkah dan Madinah merupakan kota yang sering dikunjungi berbagai macam orang dari seluruh penjuru dunia. Dan kita tidak tahu siapa yang sehat atau mengidap virus penyakit tertentu. Oleh karena itu calon Jemaah haji dan umroh diwajibkan memperoleh vaksin ini maksimal 3 minggu sebelum keberangkatan. Jeda durasi ini bertujuan untuk masa tenggang apabila yang bersangkutan mengalami gangguan atau gejala sakit setelah pemberian vaksin.

Salah satu syarat keberangkatan: Bukti telah vaksin meningitis

Di Bandung, vaksin meningitis dapat diperoleh di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Bandung yang beralamatkan di Jl. Cikapayang no. 5 (di bawah jembatan layang pasupati, dekat simpang dago-suci). Sebelum 1 Februari 2017, KKP berada di bandara Husein Sastranegara.

Gedung KKP Kelas II Bandung

Hal yang perlu dipersiapkan sebelum datang ke KKP adalah Fotocopy Passport (1 lembar) dan 1 lembar foto 4x6 berlatar belakang putih dan di zoom 80% (pas foto untuk haji atau umroh). Formulir permohonan vaksinasi meningitis dapat diperoleh di travel agent tempat mendaftar haji dan umroh, atau langsung di KKP.

Jadwal Pelayanan Vaksinasi Meningitis menurut website adalah sbb:
Senin                     : 08.00 - 15.00
Selasa                   : 08.00 - 15.00
Rabu                      : 08.00 - 15.00
Kamis                    : 08.00 - 15.00
Jumat                    : 08.00 - 15.30
Istirahat Pukul 12.00 - 13.00 WIB

Saran Saya datang agak siang saja, sekitar jam 14. Biasanya pukul segitu antrian tidak terlalu padat, dibandingkan pagi hari. Biasanya kalau pagi hari Saya lewat sana bahkan sejak pukul 6 pagi antrian sudah mengular. Lalu lintas sekitar KKP pada siang hari juga tidak begitu padat. Parkiran di KKP sendiri cukup terbatas. Jika sudah penuh biasanya memanfaatkan sepanjang Jl. Cikapayang di bawah jembatan layang.

Keadaan Ketika Memasuki KKP Bandung

Kesan ketika pertama kali Saya rasakan ketika memasuki bangunan baru ini adalah “masih persiapan”. Di lantai 1 yang difungsikan sebagai ruang tunggu dan tempat registrasi, banyak komputer yang masih dibungkus plastik. Ruangan luas tersebut pun masih terlihat lengang dari properti.

Formulir Vaksin dengan Foto Wajah 80%

Setelah mengisi formulir, kita dapat mengambil antrian. Tak sampai 5 menit menunggu, nomor Saya sudah dipanggil untuk naik ke lantai 2. Di sana tersedia bangku-bangku juga untuk menunggu nama dipaggil.  Pertama calon penerima vaksin dicek tekanan darah, denyut nadi serta suhu tubuh. Alatnya pengukur tekanan darah cukup canggih. Bentuknya seperti tabung besar dan tangan kita dimasukkan ke dalamnya.

Ruang Tunggu di Lantai 2. Alat tensi di sebelah pojok kiri gambar

Cek tensi selesai, kita diminta kembali duduk di kursi tunggu lantai dua. Sekitar 3 menit kemudian, nama Saya dipanggil lagi untuk masuk ruangan vaksin. Kamar vaksin untuk pria, wanita dan anak-anak dipisah. Proses pemberian vaksin sangat cepat, tak sampai 1 menit. Hanya “cuss” saja ditusuk dengan jarum suntik. Tidak sakit. Malahan lebih sakit ketika kelingking kaki kepentok ujung lemari atau meja.

Ruang Vaksin~

Keluar dari ruangan vaksin nama kita akan dipanggil untuk melakukan pembayaran. Biaya untuk satu kali vaksin meningitis adalah Rp 305.000. Vaksin ini berlaku selama 2 tahun, seperti masa berlaku hasil tes IELTS dan TOEFL. Pembayaran diminta langsung dengan uang cash.

Certificat International de Vaccination ou de Prophylaxie

Terakhir, Saya memperoleh buku vaksin berwarna kuning. Buku tersebut bilingual, berbahasa Perancis dan Inggris. Kenapa Perancis? Sejujurnya gak tau apa jawaban benarnya, bisa jadi karena vaksinnya berasal dari negara Toureiffle tersebut. Buku inilah yang nantinya akan dibawa ketika berangkat haji dan umrah. Proses selesai kurang dari satu jam tanpa menghabiskan waktu dengan menunggu terlalu lama. Tempatnya bersih, nyaman serta pelayanannya baik. Tidak ada pungli yang terlihat. Dan kalaupun ada pungli, “buat apa?”, prosesnya mudah dan tidak membutuhkan birokrasi yang berlapis-lapis.

Petugas Pelayanan Publik yang Ramah

KKP Bandung juga menyediakan fasilitas untuk reservasi online. Silakan langsung merujuk ke situs KKP berikut:
Website: kkpbandung.com

No telepon (022) 6043378

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Tebak-Tebakan Seru Beserta Jawabannya

Ketika berkumpul dengan teman-teman, obrolan bisa lebih asyik apabila ditambahkan tebak-tebakan seru. Beberapa orang menyebutnya tebak-tebakan kegoblogan karena seringkali jawabannya tidak logis. Di beberapa perguruan tinggi, seperti ITB, permainan ini popular untuk diajarkan taplok (tata tertib kelompok) atau mentor kelompok kepada mahasiswa baru ketika sesi orientasi kampus. Berikut adalah beberapa tebak-tebakan yang popular beserta jawabannya. 1. Black Magic Sebenarnya tidak hanya Black Magic, namun dapat berupa Blue Magic, Polkadot Magic , dll. Intinya, warna yang ditentukan oleh Game Master (GM). Istilah Game Master maksudnya orang yang memberi tebak-tebakan pada permainan. Biasanya GM akan dibantu oleh seorang asisten. GM akan disuruh menutup mata, kemudian orang lain memilih sebuah barang. Dengan dibantu asisten, GM akan berhasil menebak barang yang dipilih. Lalu GM akan bertanya bagaimana caranya. Jawabannya adalah asisten membantu GM menebak dengan menyeb...

Tips Membuat Cue Card MC yang Keren dengan Mudah, Murah, dan Tahan Lama

Bagi seorang pembaca acara (MC) cue card merupakan salah satu barang yang wajib di bawa untuk melancarkan penampilan. Biasanya sang pembaca acara menuliskan susunan acara, nama dan gelar pembicara, serta hal penting lain mengenai acara yang sedang dipandu. Cue card   (sebagian orang menyebutnya que card ) ini tidak hanya berguna bagi MC, tetapi juga bagi moderator atau public speaker untuk mencatat poin-poin penting yang akan disampaikan ketika berbicara. Ketika tes IELTS, bahkan kita akan diminta membuat cue card sebelum melakukan long speech selama 1 s/d 2 menit di tes speaking part 2. Cue card yang tidak disiapkan dengan baik seringkali akan mengganggu penampilan ketika di atas panggung, bisa karena ukurannya yang terlalu besar atau terlalu kecil, desainnya yang kurang menarik atau alasan lainnya. Pengalaman saya memandu sebuah acara sharing session di sebuah kompetisi keilmuan jurusan Teknik Industri beskala internasional, panitia membuatkan cue card yang seukuran ¾ kali ...

Contoh Teks MC & Naskah Acara Pelepasan Jenazah

Acara pelepasan jenazah merupakan acara penghormatan terakhir bagi seseorang yang berperan penting dalam sebuah organisasi. Acara ini umum ditemui di institusi pendidikan sebagai bentuk apresiasi dan tanda hormat bagi guru besar (profesor). Acara ini merupakan acara formal dengan suasana yang khidmat dan duka. Urutan acaranya biasanya terdiri dari: Kedatangan jenazah Sholat jenazah Pembacaan riwayat hidup Sambutan keluarga almarhum Sambutan dan pelepasan dari pemimpin Ucapan belasungkawa dari tamu Untuk memudahkan MC dalam memandu jalannya upacara pelepasan jenazah ini, berikut adalah script untuk MC. Bagian yang dicetak tebal dan miring tinggal diganti sesuai dengan konteks siapa yang wafat. Silakan disesuaikan dengan kebutuhan acara kawan-kawan. SCRIPT MC ACARA PELEPASAN JENAZAH (Nama lengkap dan gelar) Hari, tanggal 1.        Announcement Jenazah memasuki ruangan acara, hadirin dipersilakan untuk berdiri. Hadirin dipers...